Cerita Horor - Membuatku Merinding

Cerita Horor - Dalam kehidupan sehari-hari sebagian ornag sering mengalami kejadian-kejadian yang menyeramkan dengan melihat penampakan penampakan roh-roh halus.
Untuk kali ini admin akan share cerita horor dengan judul hantu nenek jawa yang mungkin dapat membuat bulu kuduk anda merinding  :D

Selamat Membaca

HANTU NENEK JAWA

Aku orang Samarinda. Kejadian ini terjadi waktu aku mengunjungi kakek nenek di Jawa. Orangtuaku Jawa semua, jadi aku bisa bahasa Jawa dan pada waktu itu tepatnya di Kediri Jawa Timur di desa Kandat (rumah nenek). Di sana orang masak masih pake "luweng" sejenis tungku dari batu bata yang pembakarannya pake kayu.

Nah itu kejadiannya waktu subuh, nenekku mau masak. Pas waktu itu kebetulan minyak tanah yang buat bakar kayu habis, jadi aku disuruh ambil blarak (daunnya pohon kelapa) supaya mudah dibakar kayunya. Di Jawa itu orang masak subuh-subuh supaya bisa nyiapin bekal buat kakek untuk ke sawah. Kira-kira jam 4 lebih lah setelah adzan subuh, aku bangun disuruh nenek nyari blarak buat bakar kayunya itu.

Suasana masih agak gelap, aku bawa senter ke belakang rumah ambil tumpukan blarak dan mulai ku tebasin dikit. Perasaanku mulai nggak enak, sumpah sepiii bangett rasanya. Ku lihat sekelilingku nggak ada siapa-siapa, hawa-hawa seperti ini belum pernah kurasakan. Tiba-tiba ada suara criit criit seperti tikus kejepit, langsung pandanganku tertuju pada pohon nangka nggak jauh dari tempatku berdiri.

Remang-remang memang ku lihat kayak ada yang bergoyang di dahannya, ku perhatikan terus sambil tebas-tebasin blarak. "Bukan apa2x cuma angin" di dalam hatiku. Nggak lama suara tersebut muncul lagi tapi bukan di pohon nangka lagi, kali ini di pohon kopi, perasaanku jadi nggak karuan. Ku amati pohon itu terus-terusan, dalam hatiku berfikir "Mungkin cuma burung yang terbang kesana-kemari", tapi bulu kudukku mulai merinding seperti ada angin dingin di belakangku.

Dari dapur nenek keluar manggil aku "Wis mari po dorong kok suwi eram di ewangi po piye?" kata nenekku (Artinya sudah selesai apa belum, apa mau di bantu?). Ku bilang "Nggak usah, dikit lagi", habis itu nenekku masuk. Bunyi itu muncul lagi, kali ini agak beda kayak ketawa orang tapi nggak serius gitu "srzi srzi khii". Aku kebingungan dari mana asal suara itu, langsung pandanganku tertuju ke pohon nangka tadi, yang ku kira burung ternyata kayak ada seseorang walau remang-remang. Dalam batinku yakin itu adalah seorang nenek2x pakai jarik (kayak kebaya gitu).

Dengan maksud hati mau negur tuh nenek aku berjalan mendekati nenek tersebut sambil memberi salam "Nyaopo mbah kok subuh 2x nak mburitan dewe" (artinya kenapa mbah kok subuh2x di kebon sendirian). Jarakku masih agak jauh kira2x 50 meteran lah. Ku kira nenek tersebut budek karena terdiam saja. Ndak lama simbahku yang di dapur keluar manggil aku nanyain blaraknya "Kok suwi eram to le" (artinya kok lama amat). Sewaktu aku berpaling melihat nenekku yang mangil, aku jawab "Wis mari mbah" (sudah selesai mbah) dan ketika aku berpaling ke nenek2x yang ku kira budek tadi ternyata ilang.

Seketika itu badanku serasa di siram air es dari kepala sampai kaki, dan seketika itu juga aku lari kearah nenekku sambil teriak-teriak nangis pula. Setelah sampai dapur aku cerita kejadian itu sama nenek dan kakekku juga, mereka nggak percaya kejadian yang ku alami. Tapi aku yakin waktu itu aku melihat seorang nenek berpakaian adat Jawa dengan rambut yang terurai dan aku melihatnya dengan sangat jelas bukan halusinasi. Sampai sekarang aku masih inget sosoknya yang nggak tau itu apa.

Sumber : http://cerita-misteri.reunion.web.id/2012/02/hantu-nenek-jawa.html

Demikian cerita horor untuk kali ini semoga dapat membuat bulu kuduk anda merinding....

0 Response to "Cerita Horor - Membuatku Merinding"

Post a Comment

wdcfawqafwef